Sungai lesan merupakan anak sungai Kelay, salah satu sungai besar di Kabupaten Berau. Sungai Lesan mengalir melalui sekitar 6 kampung di Kecamatan Kelay, yaitu Kampung Lesan Dayak, Pusat Kecamatan Kelay, Kampung Merapun, Kampung Merabu, Kampung Mapulu dan Kampung Panaan. Susngai Lesan yang mengaliri Kampung Merabu menjadi nadi kehidupan masyakat Kampung Merabu. Kearifan lokal yang tercermin dari kegiatan sehari-hari masyarakat merabu dapat disaksikan di sepanjang Sungai Lesan di Merabu.
Pagi hari dan sore sore hari kita dapat menjumpai masyarakat mencari ikan di sungai dengan peralatan tradisional menggunakan perahu kayu Ketinting. Sedangkan kaum perempuan biasanya mencari hasil sungai seperti kerang-kerangan di bagian sungai yang dangkal. Pinggiran sungai juga menjadi tempat dimana masyarakat lokal mencari bahan makanan berupa sayuran dan obat-obatan herbal. Saat sore hari sepulang sekolah, anak-anak Kampung Merabu akan bermain di sungai melompat dan berenang dengan riang gembira, membuat suasana perkampungan di hulu Sungai Lesan ini semakin hidup.
SUngai Lesan dan sekitarnya tidak hanya menjadi nadi kehidupan masyarakat di Merabu, namun juga menjadi rumah bagi beragam satwa. Tutupan pepohonan yang rimbun membentuk lorong alami yang asri, membuat para satwa senang berkeliaran di sekitar sungai ini. Biawak, berang-berang, monyet ekor panjang, beruk, rangkong, elang, burung raja udang dan beragam jenis serangga seperti ngengat dan kupu-kupu mudah dijumpai di sekitar sungai ini. Kegiatan susur sungai menuju hulu sungai menjadi kegiatan yang menyenangkan untuk mengalami perjumpaan dengan para satwa tersebut.